Pages

Tuesday, December 1, 2015

Review Pemakaian Me Now Generation II Long Lasting Lipgloss No. 8, Fushia, Pink



Belakangan ini lagi rame emang dengan yang namanya Liquid matte finish lipstick, dari yang harga selangit sampai yang bener-bener murah. Dan bener-bener murah sampai dijualnya grosiran, no ecer. Apakah itu?

Me Now matte lipgloss

Lipgloss buatan Cina ini seperti liquid matte finish lipstick lainnya, berbentuk liquid tapi ketika diaplikasikan di bibir maka akan kering dengan sendirinya dan berubah jadi matte. Dengan embel-embel, tahan lama, banyak pilihan warna, ditambah lagi harganya sangat murah, ada yang menjual 9.000-15.000 per 6 biji, dan 30.000-45.000 jika beli eceran, siapa yang gak tertarik, yak an? Aku sekalipun penasaran.


Awalnya aku cari review di internet, ternyata banyak juga review-nya dan kebanyakan dari reviewernya adalah orang luar, di you tube jg begitu, mereka bilang ini produk yang bagus dengan harga yang murah. Langsung dong aku coba deh pesan untuk satu paket sekaligus, satu paket isi 6, jadi satuannya kena harga sekitar 12.500, dan gak bisa pilih warna, tapi dijamin oleh seller, semua warna adalah campur.

Me Now Longlasting Lipgloss no 8 & no. 12

Bentuk si Me Now ini Panjang, layaknya lipgloss pada umumnya, aplikatornya pun seperti kebanyakan, tapis sayang kemasannya itu plastik dan tulisannya gampang ilang, ya maklum 12.500 hehe...

Teksturnya kental dan pekat, tapi masih bisa diaplikasikan menggunakan aplikator tanpa harus menggunakan jari, hasilya rapi.

Punya aku datang dengan warna beda-beda emang, tapi semuanya bukan warna yang aku ingini, but its okay lah...namanya juga coba-coba, karena penasaran. aku ambil warna Deep fushia No. 8 dan pink No.12, karena warna lainnya hampir sama aku menghibahkannya ke orang-orang disekitar, 12.500...

Awal coba agak ragu dengan warna fushia, tapi yakin dengan pink mudanya, dan setelah dicoba...
Me Now Long Lasting Lipgloss Fushia

Saat pengaplikasian tidak ada rasa panas di bibir, wanginya tidak begitu menyengat menurut ku dan di aku tidak ada sensasi gatal-gatal atau clekit-clekit, warna oks banget, nempel, awet. sayang, lengket saat digunakan, antara bibir bawah dan atas nempel pel. tapi, aku tahu cara mengatasinya. sebelum pakai lipgloss me now ini, lapisi bibir dengan bedak tabur baru pakai si Me Now ini, hasilnya gak lengket.

Sayang lagi, lengkt bukan satu-satunya problem dengan si Me Now ini, setelah pemakaian, bibir aku langsung hitaammm...hikss...

Kelebihan :
- Murah
- Warna beraneka ragam
- Gak Panas
- Gak Gatal
- Mudah diaplikasikan

Kekurangan:
- Lengket
- Bikin bibir hitam
- Gak bisa pilih warna
- Warnanya terlalu Bold, buat yang suka sheer color bisa skip lipstik ini

Re-purchase?? No!! Aku sudah jatuh hati dengan RiRe. Me Now ini lumayan sih menurutku, cuma bikin bibir hitam, jadi aku gak pake-pake lagi...


0 comments:

Post a Comment

 

Our Beauty Inspiring Template by Ipietoon Cute Blog Design